Hi quest ,  welcome  |  sign in  |  registered now  |  need help ?

Informasi Produk atau Kegiatan Anda

"Pinukuik" Jajanan Khas Batang Kapas Pesisir Selatan

Written By Rizki on 12 November 2016 | 17.36

Kabupaten Pesisir Selatan adalah sebuah kabupaten di Sumatera Barat. Sebelah utara berbatasan dengan Kota Padang, sebelah timur berbatasan dengan Kabupaten Solok dan Provinsi Jambi, sebelah selatan berbatasan dengan Provinsi Bengkulu, dan sebelah barat berbatasan dengan Samudera Indonesia.


Tak hanya memiliki panorama alam yang cukup cantik dan mempesona, Kabupaten Pesisir Selatan juga memiliki makanan khas yang harus Anda coba.

Salah satunya adalah pinukuik batang kapas yang bisa Anda dapatkan di Jalan Raya Pasar Kuok, Batang Kapas, Kabupaten Pesisir Selatan. Makanan berbahan dasar kelapa ini menjadi menu favorit para wisatawan karena sangat cocok dijadikan camilan selama perjalanan ataupun sebagai oleh-oleh untuk dibawa pulang.

Menurut sang empunya, usaha ini telah dirintis sejak tahun 1989. Pinukuik batang kapas buatannya telah dijual hingga ke luar negeri seperti Malaysia dan Singapura. Untuk memenuhi pesanan, ia mempekerjakan 10 orang karyawan untuk membantunya memproduksi pinukuik ini.

Sumber: otonomi.co.id
Gambar: searching "pinukuik" on google.com
loading...

Informasi

loading...

Arsip Berita